Awas, 5 Makanan ini Bisa Naikan Gula Darah


Gula darah naik tidak hanya disebabkan oleh konsumsi makanan manis saja, makanan tertentu juga bisa menyebabkan gula darah naik. Berikut ada beberapa makanan yang sebaiknya kamu batasi karena bisa menyebabkan gula darah naik dengan cepat.

1.Daging olahan

Siapa yang tidak suka makanan olahan? Sepertinya hampir semuanya menyukai makanan sepeti sosis, ham dan daging asap. Tapi jika kamu memiliki masalah gula darah sebaiknya hentikna mengnkonsumsi makanan ini sebab makanan ini mengandung bahan yang bisa memicu naiknya gula darah. Daging olahan mengandung gula berupa berbetuk madu, dextrose dan u maltodextrin. Makanan ini juga mengandung bahan pengawet yang cukup untuk tinggi seperti nitrit, nitrat hingga sodium benzoat yang secara keseluruhan sangat buruk untuk kesehatan

2. Granola dan protein bar

Sekilas makanan ini seperti makanan yang menyehatkan dan mengandung bahan-bahan organik,Namun beberapa protein bar bahkan mengandung begitu banyak gula seperti manisan yang buruk untuk kamu konsumsi terutama bagi kamu yang memiliki gula darah yang cepat naik.

3.Yogurt

Makanan yang sering disebut sebagai makanan yang cukup sehat ini ternyata juga mengandung banyak gula. Terutama yogurt dengan tambahan rasa yang rendah lemak, biasanya rasa tersebut berasal dari sirup gula untuk meningkatkan rasanya. Nah yogurt seperti ini bisa meningkatkan gula dalam darah cepat naik, alangkah baiknya kamu mengkonsumsi yogurt tawar yang kandungan gulanya rendah.

4.Jus kemasan

Jus kemasan sebaiknya juga kamu hindari karena banyak produsen yang nakal yang sering menambahkan gula tambahan sebagai perasan. Agar aman anda bisa membuat jus segar langsung dari buah-buahan, ini lebih sehat dan bisa membuat gula darah tetap normal. Tapi ingat jangan ditambah gula lagi.

5.Selai kacang

Selai kacang sangat enak dikonsumsi dengan roti, namun makanan ini bisa membuat kamu ketagihan, Alasanya karena ternyata memiliki tambahan gula yang bisa meningkatkan gula darah.